Mourinho Ingatkan Pogba Harus Lupakan Rekor Dunia-nya - Suara Medan | Info Medan Terkini

Mourinho Ingatkan Pogba Harus Lupakan Rekor Dunia-nya

SUARAMEDAN.com - Pelatih MU, Jose Mourinho ingin Paul Pogba melupakan rekor dunia-nya dan menunjukkan kepada Manchester United tentang kualitasnya yang sebenarnya.

MU membayar Juventus senilai 89 juta Pounds untuk membawa kembali pemain yang meninggalkan mereka empat tahun sebelumnya. Menurut Mourinho bahwa pemain Prancis itu, saat ini mengalami masa-masa sulit setelah penampilan di awal-awal pekan liga yang cemerlang bersama Manchester United dan sekarang Mourinho ingin Pogba untuk menghapus kebisingan komentar seputar latar belakang dirinya yang datang dengan statusnya sebagai rekor dunia.

“Rekor dunia pemain selalu menjadi sebuah pertanyaan yang akan terus dibuka sampai seseorang pecahkan rekor lagi,” kata Mourinho.

“Saya hanya ingin Paul melupakan itu dan fokus untuk bermain sepakbola. Hal ini normal bahwa setelah pekan-pekan awal ia memiliki sedikit penurunan performa tetapi saya yakin dengan dia karena saya tahu dia itu pemain seperti apa,” lanjut Mourinho.

MU akan bertandang ke Watford pada hari Minggu di mana mereka mengincar kemenangan untuk menghindari kekalahan ketiga berturut-turut jika mereka tidak ingin tertinggal enam poin di belakang Manchester City apabila Manchester City menang dalam laga melawan Bournemouth.

Mourinho menjawab pertanyaan ketika ditanya apakah laga melawan Watford juga merupakan pertandingan besar dalam masa jabatannya, Mourinho mengatakan: “Saya pikir Manchester United harus menunjukkan permainan yang baik di setiap pertandingan bahkan di setiap kompetisi. Klub ini terlalu besar, para pendukung selalu menyemangati para pemain agar mereka merasa bahwa setiap pertandingan adalah pertandingan yang sangat penting. Jadi saya tidak berpikir bahwa mereka (fans) harus menerima kekalahan lagi.”

Subscribe to receive free email updates:

loading...

Related Posts :

0 Response to "Mourinho Ingatkan Pogba Harus Lupakan Rekor Dunia-nya"

Post a Comment