Bulan Sabit Merah Turki Berikan Bantuan Ke Seluruh Dunia - Suara Medan | Info Medan Terkini

Bulan Sabit Merah Turki Berikan Bantuan Ke Seluruh Dunia

Bulan Sabit Merah Turki Kirim Bantuan Makanan ke Berbagai Negara Sepanjang RamadanSUARAMEDAN.com - Turki. Lembaga Kemanusian Bulan Sabit Merah Turki akan memberikan bantuan makanan , senilai 2,5 juta lira Turki ( $ 860.000) di luar negeri selama bulan Ramadhan.

Ketua Bulan Sabit Merah Turki, Kerem Kinik mengatakan untuk merinci bantuan tersebut mereka akan melayani Muslim selama bulan Ramadan

Lebih lanjut, Kinik mengayakan 20.000 paket makanan telah dikirim ke 100.000 orang baik di dalam maupun luar Turki sepanjang Ramadan 2015.

“Bulan Sabit Merah akan membantu 500.000 orang tahun ini di dalam dan di luar Turki dengan 100.000 paket makanan sepanjang Ramadan,” ujarnya seperti diberitakan worldbulletin.

“Kami, sebagai Bulan Sabit Merah Turki, akan mengirimkan 100.000 paket makanan ke Pakistan, 15.000 ke Gaza, 2.200 ke Bangladesh, 1.700 ke Irak, 100 ke Kazakhstan, 1.500 ke Bosnia-Herzegovina, 1.500 ke Serbia dan 2.000 ke Afghanistan,” tambahnya.

Kinik juga menggarisbawahi bahwa Bulan Sabit Merah Turki akan melanjutkan memberikan bantuan makanan di Somalia sepanjang Ramadan.

“Kami akan berikan makanan kepada 7.500 warga di Somalia,” tuturnya.

“Kami juga akan melanjutkan menemui warga Suriah yang membutuhkan di Turki dan mengirimkan bantuan ke Suriah,” tandasnya.

(islamedia)

Subscribe to receive free email updates:

loading...

Related Posts :

0 Response to "Bulan Sabit Merah Turki Berikan Bantuan Ke Seluruh Dunia"

Post a Comment